Sejak pertama kali ditemukan, fasilitas ATM telah banyak membantu orang-orang dalam memenuhi kebutuhan finansialnya, baik itu saat menarik uang ataupun mentransfer ke rekening tertentu. Proses penarikan uang atau transfer kini dapat dengan mudah dilakukan karena ATM dapat dengan mudah dijumpai.
Seiring berjalannya waktu dan inovasi, fitur ATM pun dikembangkan dan sekarang fasilitas ini bisa melakukan tarik tunai tanpa kartu atau yang juga dikenal dengan istilah cardless withdrawal. Lalu apa dan bagaimana fitur ini bisa digunakan oleh pengguna? Simak terus pembahasannya di bawah ini.
Menjamurnya lokasi ATM membuat fasilitas ini semakin menarik untuk dikembangkan fiturnya. Salah satu yang terbaru adalah metode tarik tunai atau tarik saldo tanpa menggunakan kartu ATM. Metode ini tercipta untuk meningkatkan kepraktisan pengguna ATM sekaligus menciptakan pengalaman menggunakan ATM yang lebih aman dan tanpa khawatir kartu tertinggal atau terkena scam.
Tarik tunai merupakan transaksi yang dilakukan oleh pengguna dengan perantara mesin ATM. Sebagai pengganti kartu, pengguna akan menerima nomor kode penarikan via masing-masing aplikasi bank untuk dimasukkan ke dalam mesin ATM.
Jumlah uang yang bisa ditarik dalam satu kali transaksi tarik tunai bisa bervariasi, mulai dari Rp5 juta sampai belasan juta. Hal ini tergantung dari kebijakan masing-masing lembaga keuangan yang menyediakan fasilitas tersebut.
Umumnya, transaksi tarik tunai tanpa kartu ini bebas dari biaya asalkan dana yang ditarik dan fasilitas ATM-nya berasal dari bank yang sama. Namun, jika rekening dan ATM yang digunakan berbeda biasanya ada biaya admin sebesar Rp5.000 sampai Rp6.500 untuk satu kali transaksinya.
LinkAja sebagai mitra resmi Kartu Prakerja memiliki fitur tarik tunai untuk memudahkan para peserta Kartu Prakerja untuk menggunakan dana insentifnya. Untuk menjamin keamanan akun pengguna LinkAja, nomor token khusus akan dibuat setiap kali pengguna ingin melakukan tarik tunai LinkAja. Berikut adalah langkah-langkahnya:
Perlu diingat, transaksi tarik saldo LinkAja ini hanya bisa dilakukan di ATM jaringan HIMBARA (BNI, BRI, Mandiri, dan Bank BTN) dan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp5.000 untuk setiap transaksi.
Selain lewat ATM, kamu juga bisa lakukan tarik tunai melalui fasilitas lainnya. Berikut adalah fasilitas-fasilitas di luar ATM yang bisa digunakan untuk tarik tunai saldo LinkAja.
BRILink merupakan program keagenan yang dimiliki BRI hampir di setiap daerah. Berikut adalah cara melakukan tarik tunai LinkAja dari BRILink:
Fasilitas lainnya yang bisa digunakan untuk tarik tunai LinkAja adalah minimarket seperti Indomaret atau Alfamart terdekat. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Yuk sambungkan akun LinkAja dengan Kartu Prakerja agar bisa menggunakan dana insentif untuk berbagai macam keperluan sehari-hari kamu. #PeDeApa2Bisa hanya dengan LinkAja!